Pengunjung Website
Hari Ini: 5,486
Minggu Ini: 233,743
Bulan Ini: 1,018,412
|
Jumlah Pengunjung: 14,417,265

Bersama Dengan Ratusan Warga Masyarakat, Lanud Sri Mulyono Herlambang (SMH) Palembang Gelar Sholat Istisqo'

TNI AU. Bersama dengan ratusan warga masyarakat, prajurit Lanud Sri Mulyono Herlambang (SMH) Palembang gelar sholat Istisqo' bertempat di Masjid Al-Asykariyah Lanud SMH, Jumat (13/10/2023).

Sholat Istisqo’ yang digelar saat ini merupakan salah satu bentuk ikhtiar serta memohon doa kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa agar diturunkan hujan di tengah panasnya cuaca akibat El Nino yang tengah melanda sejumlah wilayah di Indonesia.

Mengingat banyaknya dampak yang timbul diakibatkan musim kemarau tersebut, salah satunya banyak terjadi Kebakaran Hutan Kebun dan Lahan (Karhutbunla) yang mengakibatkan kabut asap menyelimuti sejumlah kawasan di Sumatera Selatan (Sumsel).

Selain Kebakaran Hutan Kebun dan Lahan serta kabut asap, dampak lain yang ditimbulkan akibat kemarau panjang ini juga menyebabkan tidak produktifnya lahan pertanian akibat kekurangan pasokan air dikarenakan beberapa bulan terakhir ini di Sumsel boleh dikatakan untuk curah hujan yang turun tidak cukup untuk membasahi lahan yang ada.

Tampak Komandan Lanud Sri Mulyono Herlambang (SMH) Palembang Kolonel Pnb Sigit Gatot Prasetyo, M.M.O.A.S., dan prajurit Lanud SMH bersama ratusan warga masyarakat sekitar Lanud ikut mendoakan, semoga hujan segera turun dengan merata guna membasahi wilayah-wilayah yang sudah mengalami kekeringan.

Sholat Istisqo' tersebut juga dilaksanakan secara serentak oleh TNI-Polri dan seluruh instansi pemerintah kota dan kabupaten serta instansi swasta serta komponen masyarakat lainnya di wilayah Sumsel.

  [gallery ids="352029,352030,352032,352033,352034"]