Pengunjung Website
Hari Ini: 26,897
Minggu Ini: 255,098
Bulan Ini: 1,039,765
|
Jumlah Pengunjung: 14,438,618

Danlanud PTM Ambon Pimpin Sidang Pantukhirda Casis Bintara PK TNI AU Gel. 1/A-53 Tahun 2024

TNI AU.  Ambon. Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Pattimura, Kolonel Pnb Jhonson Henrico Simatupang, M.Han., memimpin secara langsung Sidang Penentuan Akhir Daerah (Pantaukhirda) seleksi Calon  Bintara PK TNI AU Gelombang I /A-53 TA. 2024, bertempat di ruang Haritage Mako Lanud Pattimura, Senin (13/05/2024).

Sidang Pantukhirda calon Bintara  PK TNI AU gelombang I/A-53 tahun 2024 diikuti oleh 21 Casis yang lolos melewati tahapan pemeriksaan yang sangat ketat dan teliti, meliputi pemeriksaan Administrasi, Kesehatan, Jasmani, Mental Ideologi (MI), Skrening Pom dan Psikologi yang dilaksanakan secara obyektif dan transparan. 

Danlanud Pattimura dalam keterangannya mengatakan, pelaksanaan seleksi penerimaan Bintara PK TNI AU Gelombang I/A-53 TA. 2024 ini merupakan salah satu pemenuhan personel untuk kebutuhan organisasi TNI Angkatan Udara, sehingga harus dipilih calon-calon prajurit terbaik, berkualitas yang mampu mengemban tugas dan tanggung jawab TNI Angkatan Udara dikemudian hari, tegas  penerbang tempur Hawk 100/200 ini.

Dari hasil tersebut sebanyak 14 orang casis Bintara diantaranya 9 Casis pria dan 5 Casis wanita dinyatakan lulus pada sidang Pantukhirda yang selanjutnya akan mengikuti seleksi tingkat pusat di Lanud Adi Soemarmo Solo.

Lebih lanjut dari ke 21 orang Calon siswa Bintara PK TNI AU, Tujuh diantaranya  dinyatakan belum berhasil dan tidak lulus dalam sidang Pantukhirda tersebut.

Ikut Hadir dalam kegiatan Pantukhirda adalah Kadispers, Dansatpom, Kaintel, Ps. Kakes dan tim penguji lainya.