Pengunjung Website
Hari Ini: 6,237
Minggu Ini: 164,545
Bulan Ini: 1,666,209
|
Jumlah Pengunjung: 10,530,599

Danlanud Roesmin Nurjadin Buka MPLS Bagi Peserta Didik Baru TP 2024/2025 TK dan SD Angkasa

TNI AU. Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Feri Yunaldi, S.E., M.Han., membuka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi peserta didik baru Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk TK dan SD Angkasa, Senin (15/7/2024). Acara ini dihadiri oleh Ketua Yasarini Cabang Lanud Rsn Ny. Wiwi Feri Yunaldi beserta pengurus, Danwing Udara 6 Kolonel Pnb Adhi Safarul Akbar, Kadisops, Kadispers, Kadislog, serta para guru dan staf.

Dalam sambutannya, Marsma TNI Feri Yunaldi menyampaikan bahwa MPLS merupakan masa pengenalan bagi para murid baru untuk mengenal lingkungan baru, termasuk teman, guru, dan fasilitas sekolah. "Diharapkan para siswa memperoleh suasana yang menyenangkan, merasa betah, nyaman, dan mendapat kesan yang baik untuk belajar di Sekolah Angkasa," ujar beliau.

Danlanud juga menekankan pentingnya para peserta didik untuk menjadi murid yang berprestasi dan membanggakan. Ia berharap bahwa melalui MPLS, siswa dapat menanamkan semangat belajar yang tinggi dan tekad untuk mencapai prestasi yang gemilang.

Kepada para guru, Marsma TNI Feri Yunaldi memberikan pesan khusus. "Kita semua harus punya mimpi karena mimpi adalah suatu cara agar kita selalu menikmati perjuangan yang tiada henti. Tugas kita adalah mendidik dan membentuk karakter anak-anak generasi penerus dengan memberikan bekal ilmu dan pengetahuan terbaik untuk bekal mereka nantinya," kata beliau. Ia mengingatkan para guru untuk selalu menginspirasi dan memberikan yang terbaik bagi siswa-siswinya.

Acara dilanjutkan dengan pemakaian topi dan dasi untuk siswa SD serta pengalungan name tag bagi para murid baru. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme, baik dari para murid maupun orang tua yang turut hadir mendampingi.

MPLS ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga bagi para peserta didik baru dalam mengenal dan menyesuaikan diri dengan lingkungan sekolah. Dengan dimulainya MPLS, diharapkan para murid baru akan lebih siap menghadapi tahun ajaran baru dengan penuh semangat dan motivasi.