Pen Yku Timika. Bertempat di Distrik Wania Desa Nawaripi, Komandan Lanud Yohanis Kapiyau (Danlanud Yku Timika) Letkol Pnb Slamet Suhartono ikuti kegiatan Vicon bersama Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres RI) dan Panglima TNI, Kapolri, Menteri Pertanian, para Kepala Staf Anvkatan, PJ Gubernur Jawa Barat, kegiatan vicon Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023. Rabu, (1/11/2023).
Vicon di hadiri oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Timika, para Kepala Dinas Lanud Yku, para Perwira Bintara dan Tamtama Lanud Yku yang telah di tunjuk serta para petani binaan Lanud Yku serta di 384 titik secara serentak diseluruh Indonesia dan kegiatan ini masuk dalam catatan Museum Rekor Indonesia (MURI).
Dengan semboyan TNI menyatu dengan rakyat, TNI dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat semoga kegiatan ketahanan pangan ini memberikan kontribusi positive dari TNI untuk masyarakat sekitar. Kegiatan ini masih dalam rangkaian HUT TNI Ke-78, sesuai dengan 8 wajib TNI yakni menjadi contoh dan mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya.
Kegiatan terpusat dilaksanakan di Taman Pancasila bertempat di Cibitung Bekasi yang diresmikan oleh Kasad Jendral TNI Dudung Abdulrahman yang merupakan bentuk dukungan pemerintah kepada masyarakat.
Selain pertanian juga di tampilkan peternakan yang hasil nya bisa dimanfaatkan dari mulai daging hingga kotorannya bisa dimanfaatkan untuk pupuk dan juga gas kompor untuk memasak sehari-hari. Acara dilanjutkan dengan penanaman bibit tanaman dan juga ikan yang dilaksanakan oleh bapak Wapres RI dan Panglima TNI serta berkesempatan menyapa beberapa peserta vicon di seluruh Indonesia.
Di kesempatan yang sama Komandan Lanud Yohanis Kapiyau Timika memberikan bibit dan pupuk serta penutup kepala dari bambu kepada petani secara simbolis dengan harapan semoga kedepan banyak lahan tidur yang dapat di manfaatkan, serta mengahsilkan hasil panen yang maksimal."Ujar Danlanud.(Penyku)