Pengunjung Website
Hari Ini: 5,257
Minggu Ini: 233,515
Bulan Ini: 1,018,184
|
Jumlah Pengunjung: 14,417,037

Lanud Sutan Sjahrir Gelar Tes Rikpsi CASIS Bintara Gelombang 2 A-54 TA 2024

TNI AU.  Sebanyak 79 orang peserta mengikuti tes seleksi pemeriksaan psikologi (Rikpsi) Calon Siswa (CASIS) Bintara gelombang 2 Tahun Anggaran 2024 Angkatan ke-54 yang dilaksanakan selama 3 hari dimulai hari Selasa sampai hari ini, bertempat di laboratorium Komputer SMP Angkasa di Lanud Sutan Sjahrir, Padang. Kamis, (10/10/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian seleksi untuk menentukan para calon prajurit TNI AU yang memenuhi syarat baik secara mental maupun psikologis untuk melanjutkan ke tahap seleksi berikutnya.

Tes Rikpsi ini dilaksanakan secara ketat dan profesional dengan pengawasan langsung dari Tim Dinas Psikologi TNI AU, Kapten kes irma dwi Suspa, S. Psi, dan pengawas dari lanud Sut Letda Kes Esty Vidiah, S.Psi., guna memastikan bahwa hasil yang diperoleh sesuai dengan standar dan kriteria yang telah ditetapkan.

Danlanud Sut, Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin diwakili Kasibinpers lanud sut, Kapten Adm Ridhonal Sembiring, S.S.T. Han. menekankan pentingnya seleksi ini sebagai langkah awal yang sangat menentukan dalam pembentukan calon prajurit TNI AU yang berkualitas dan berintegritas.

"Proses seleksi ini harus dijalani dengan serius, jujur, dan penuh tanggung jawab. Jangan pernah mengandalkan cara-cara yang tidak sportif, karena yang kita cari adalah individu yang siap menghadapi tantangan besar dalam menjaga kedaulatan negara melalui TNI AU," tegasnya.

Tes Rikpsi ini juga diharapkan dapat membantu mengidentifikasi kemampuan dan potensi masing-masing peserta, agar bisa dipetakan secara tepat dalam kebutuhan organisasi TNI AU.

Setelah melewati tahapan Rikpsi, para peserta yang lolos akan melanjutkan seleksi berikutnya, sebelum dinyatakan lulus dan melanjutkan seleksi pusat yang dilaksanakan di Lanud Adi Soemarmo Solo.