Pengunjung Website
Hari Ini: 1,616
Minggu Ini: 229,866
Bulan Ini: 1,014,535
|
Jumlah Pengunjung: 14,413,388

Personel Lanud Manuhua Usai Apel Pagi Menerima Sosialisasi Hukum P4GN Dan Tes Urine

Konsep OtomatisTNI AU. Personel Lanud Manuhua Usai Apel Pagi yang dipimpin Dansatpom Letkol Pom Yurdiansjah mengikuti ceramah Sosialisasi Hukum P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) oleh Kepala Hukum Lanud Manuhua Letkol Sus Cornelia Lintin, SH., di Lapangan Mako Lanud Manuhua Biak, Jum'at (27/10/2023).

Konsep OtomatisCeramah yang diberikan bertujuan untuk memberikan kesadaran akan bahaya Narkoba, sekaligus mengedukasi dampak hukum bagi personel TNI AU yang terlibat penyalahgunaan Narkoba, Karena akibat dari penyalahgunaan narkoba yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga, dan institusi TNI Angkatan Udara.

Menurut Dansatpom Letkol Pom Yurdiansjah, kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari Telegram Puspomau dalam rangka rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Pomau khusunya Satuan Polisi Militer Lanud Manuhua. Kegiatan ceramah Hukum tentang bahaya narkoba dilanjutkan tes urine hal ini sebagai langkah pencegahan secara Preventif dilakukan sebelum terjadinya pelanggaran atau kejadian yang tidak diinginkan yang bertujuan untuk mencegah timbulnya kejadian tertentu yang menimbulkan kerugian.

"Selain itu, kegiatan ini untuk memastikan kesehatan anggota, usai ceramah hukum dilanjutkan dengan pemeriksaan urine dari Rumah Sakit Lanud Manuhua kepada seluruh personel Lanud Manuhua, Tes urine ini dilakukan bukan untuk mencari kesalahan personel TNI AU, namun lebih kepada bentuk mencegah tindak pidana penyalahgunaan Narkoba di lingkungan TNI AU, khususnya di Lanud Manuhua dan sebagai indikator Lanud Manuhua agar terbebas dari Narkoba," jelasnya.

Sementara itu sebanyak 50 personel Lanud Manuhua juga menjalani tes urine yang diambil secara random sampling adalah jenis pengambilan sampel probabilitas setiap orang seluruh populasi target yang memiliki kesempatan sama untuk dipilih, namun pemilihan sampel ini dilakukan secara acak dan tidak berurutan di bawah pengawasan ketat Perwira Satpom Lanud Manuhua.