Pengunjung Website
Hari Ini: 42,358
Minggu Ini: 270,545
Bulan Ini: 1,055,214
|
Jumlah Pengunjung: 14,454,067

Pesan Danlanud H. AS Hanandjoeddin: Teruslah Berlatih, Berlatih, dan Berlatih Demi Masa Depan Yang Cemerlang

TNI AU. Atlet-atlet Binaan Binpotdirga Lanud H. AS Hanandjoeddin yang tergabung dalam Spartan Taekwondo Club (STC) Lanud ASH berhasil menyabet 31 medali diantaranya, 11 Medali Emas, 7 Medali Perak, dan 13 Medali Perunggu. Untuk diketahui bahwa kejuaraan tersebut merupakan event Kejurkab Taekwondo Challenge Belitung 2024 yang diikuti oleh 850 atlet dari Club Taekwondo se-Kabupaten Belitung. Kejuaraan tersebut berlangsung selama tiga hari, mulai dari tanggal  26 hingga 28 Januari 2024 di Gedung Serbaguna Pemkab Belitung. Senin (29/1/2024).

Adapun Kategori yang di pertandingkan meliputi Pracadet umur 4-11 Tahun, Cadet umur 12 -14 Tahun, Junior umur 15 -17 Tahun, senior umur 18-40 Tahun.

Komandan Lanud H. AS Hanandjoeddin Letkol Pnb Dian Bashari, S.E., M,I.Pol., mengatakan bahwa dalam kejuaraan tersebut Spartan Lanud ASH Taekwondo Club Binaan Binpotdirga Lanud H. AS Hanandjoeddin menerjunkan 63 atletnya untuk mengikuti event tersebut.Alhamdulillah, Atlet Taekwondo Binaan Binpotdirga  Lanud ASH berhasil menyabet 31 medali, diantaranya 11 medali emas, 7 medali perak, dan 13 medali perunggu, ucap Alumni AAU 2004 tersebut.

"Prestasi membanggakan ini harus tetap dipertahankan sehingga harapan kedepannya nanti, atlet Taekwondo binaan Binpotdirga Lanud ASH dapat berkiprah dalam Ivent nasional maupun internasional," imbuhnya.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh atlet yang berhasil mendapatkan juara, jangan berpuas diri, terus berlatih, berlatih dan berlatih demi masa depan yang lebih cemerlang," pungkasnya.