TNI AU. Sebelum dilaksanakan manuver lapangan Latihan Manyar Terampil 2023, Komando Latihan (Kolat) beserta seluruh unsur yang terlibat melaksanakan Tactical Floor Game (TFG), bertempat di Wing Udara 4 Lanud Ats. Selasa, (8/3/2023).
Direktur Latihan Kolonel Pnb Agni Prayogo, S.E., bersama Wakil Direktur Latihan Kolonel Pnb David Dwi Martin didampingi Tim Peninjau Latihan dari Kodiklatau Kol Pnb Iwan Tahandi, S.Sos, M.Han yang setiap hari menjabat sebagai Paban III/Sislat Diklat Kodiklatau serta Letkol Sus Zulfikar Lubis, A.Md yang menjabat sebagai Pabandyafaslat Paban III/Silat Dirlat Kodiklatau menyaksikan secara langsung TFG oleh seluruh unsur latihan.
Secara berurutan, jalanannya rangkaian latihan dari unsur darat dan udara ditampilkan di atas maket simulasi.
Tactical Floor Game atau yang biasa disebut oleh kalangan militer sebagai TFG adalah taktik militer yang biasa diterapkan untuk dapat berkoordinasi terkait peran dari setiap unsur selama latihan atau manuver lapangan.
"Tujuan dari TFG ini adalah agar seluruh peserta latihan dapat memahami tugas masing-masing, siapa berbuat apa sehingga latihan Manyar Terampil 2023 dapat terselenggara dengan lancar dan aman," jelas Dirlat.